Rabu, 07 Desember 2016

Artikel Terbaik, Artikel Olahraga, Artikel Kehidupan

Artikel Terbaik, Artikel OlahragaArtikel Kehidupan


Indonesia Berhasil Melaju Ke Babak Final.


Artikel terbaik, Artikel Olahraga, artikel Kehidupan. Foto @Affsuzukicup

Artikel Terbaik - IndonesiaBagai hujan di siang bolong setelah jauh dari kata perfect, penampilan yang tidak begitu superior atau jauh dari kata terbaik, akhirnya dewi fortuna pun berpihak kepada Timnas Indonesia.

Setelah gempuran demi gempuran yang dilakukan vietnam belum mampu membuahkan gol, Strategi pelatih Alfred Riedl nampaknya cukup berhasil membendung serangan vietnam dengan menempatkan dua holding Manahati dan Bayu Pradana. Timnas justru unggul melalui gol Stefano Lilipaly pada menit ke-54. Petaka melanda vietnam saat usahanya menyamakan kedudukan, pada menit ke-77 sang kiper N. Tran menerima kartu merah setelah kemelut yang terjadi di depan gawang menyebabkannya menendang Bayu Pradana. slot pergantian pemain yang dimiliki pun habis, bek N. Ho pun menjadi penjaga gawang dadakan. 


Bermain dengan 10 orang pemain tidak mengendurkan serangan yang dilakukan vietnam terbukti pada menit ke 83 akhirnya vietnam mampu membalas melalui V. Vu hingga skor menjadi imbang 1-1, pertandingan semakin seru manakala menit-menit terakhir menuju peluit akhir pertandingan petaka kini menghampiri Indonesia, saat vietnam menciptakan satu gol untuk keunggulan menjadi 2-1 melalui sepakan M. Vu pada menit 90+4 (agregat 3-3), hingga memaksa pertandingan dilanjutkan dengan extra time.


Vietnam yang bermain di publiknya sendiri begitu bermain superior, di waktu extra time gempuran demi gempuran pun diterima Kurnia Meiga. namun penampilan yang terbuka dari vietnam dan keunggulan pemain mampu dimanfaatkan Timnas, lewat serangan balik cepat Ferdinan Sinaga berhasil lolos dari jebakan Offside dan langsung berhadapan dengan N. Ho namun sayang Ferdinan belum mampu menciptakan gol setelah akselerasinya digagalkan kiper dadakan N. Ho, wasit pun menunjuk titik putih karena pelanggaran yang dilakukannya.

Manahati yang menjadi eksekutor tendangan pinalti tersebut, tepatnya pada menit ke-97 dengan dinginnya menaklukan penjaga gawang vietnam N. Ho skor menjadi 2-2 (Agregat 4-3) untuk kemenangan Indonesia. 

Berikut Cuplikan Gol Pertandingan Vietnam vs Indonesia di AFF Suzuki Cup 2016 :


Hingga peluit berbunyi 2x15 menit extra time usai pertandingan berakhir dengan skor 2-2 dan Indonesia berhak lolos ke babak Final Aff Suzuki Cup 2016. Dengan hasil tersebut Timnas Indonesia tinggal menunggu pemenang antara Thailand dan Myanmar untuk bertemu di babak Final.

Semoga saja penampilan pantang menyerah dan gigih dari pemain Timnas dapat membawa Indonesia mengukir prestasi terbaik serta membawa piala yang sedang dimimpi-mimpikan publik sepak bola tanah air saat ini, semoga saja.

Artikel Terkait :


#GoTimnas #Semifinal #AffSuzukiCup2016 #StefanoLilipaly #ManahatiLestusen #Indonesia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar